Friday, January 19, 2024

Muslimat NU Desa Margamukti Sumedang Selatan ziarah Maqom Waliyulloh Mahmud dan Syuhada Emmeril Khan Mumtadz (Eril) bersama Syaikh Arif

 Bandung, 18 Januari 2024


Ziarah Waliyullah merupakan satu amaliyah yang sudah turun temurun diadakan oleh warga Nahdliyin juga umat Islam yang berpegang teguh pada aqidah ahlussunah wal Jama'ah, Indonesia merupakan satu negri yang subur juga dipenuhi dengan makam karomah para waliyullah, diantaranya yang sudah sangat masyhur ialah Maqom Mahmud, terletak di dekat ibu kota Kabupaten Bandung, menurut catatan sejarah di perkampungan Maqom Mahmud tersebut terdapat kuburan para Waliyullah diantaranya yang paling sepuh ialah Seyang Dalem Abdul Manaf Ra., Eyang Zaenal Arif Ra., Eyang Abdullah Gedung Ra., juga di area makam tersebut terdapat banyak sekali makam (kuburan) para ulama dan orang Sholeh baik dari keluarga Mahmud maupun para pecintanya yang memiliki kavling untuk pemakaman keluarga.


Pagi hari disaat matahari telah memancarkan sinarnya dari Kampung Cikondang Desa Margamukti Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang, rombongan Muslimat NU bertolak melaksanakan kegiatan RIHLAH Rajab Berkah, yaitu perjalanan Ziarah juga Refreshing atau berwisata rohani dengan tujuan Maqom Keramat Mahmud, Maqom Syuhada Emmeril Khan Mumtadz dan tempat wisata Situ Cileunca, Pangalengan.


Seperti telah diketahui bahwa sahabat Emmeril Khan Mumtadz (Eril) putra mantan Gubernur Jabar Bapak H. Mohamad Ridwan Kamil meninggal dalam keadaan terbawa hanyut air sungai di luar negri dan beberapa ulama menyebutkan beliau termasuk wafat dalam keadaan syahid, makam tersebut saat ini menjadi salahsatu tempat wisata religi di ujung bandung tersebut, selain bertempat di pegunungan yang sejuk juga didesain oleh arsitek handal yaitu pak mantan gubernur  yang merupakan orangtua dari almarhum sahabat Emmeril. 
Bertugas memimpin tawashul dan doa pada ziarah tersebut ialah Syaikh Mohamad Arif Nujaba dari Bandung yang merupakan Pendiri / Pengasuh Jam'iyyah Pesantren Suryamedar, beliau juga menyampaikan berdasarkan informasi yang didapat bahwa tidak jauh dari makom Syuhada Emmeril tersebut terdapat pula makam keramat leluhur keluarga H. Mohamad Ridwan Kamil atau Karuhun Eril. 
Setelah menyelesaikan ziarah ke dua tempat tersebut, rombongan kembali melanjutkan perjalanan ke Tempat Wisata Situ Cileunca sambil menikmati Botram (makan siang) lesehan yang telah dibekal dari rumah masing-masing.

Koordinator Ziarah Religi tersebut (Ibu Hj. Tintin Wartini SE., yang merupakan orangtua dari Dr. Rosye Rosaria Zaena caleg DPR RI Dapil Jabar 1 dari PKB menyampaikan terima kasih kepada semua jamaah yang telah mengikuti kegiatan tersebut dan kepada pihak-pihak yang ikut serta mensupport sebagian anggaran khususnya Pak Dedi Suwardi (Anggota DPRD Kab. Cumedang dari fraksi PKB) sehingga biaya para jamaah semakin ringan, serta mohon maaf jika wisata religi tersebut masih ada kekurangannya, semoga dilain waktu bisa mengadakannya lagi dengan peserta yang lebih banyak.