Tuesday, January 30, 2024

KEKUATAN SYEIKHS HEIK NAZIM ADIL AL HAQQANI (ra/qsa)


 Nabi Muhammad (saw) biasa berdoa: "Allahumma, la takilni ila nafsi tarfataini". "Ya Tuhan, jangan tinggalkan aku di tangan egoku bahkan untuk sekejap mata." Jika Anda berdiri dengan ego Anda, itu memisahkan Anda dari orang lain, maka Anda sendirian dengan ego. Merasa dan berpikir bahwa Anda sendirian membuat Anda depresi; itu menghancurkan kepribadian, dan Anda menemukan diri Anda dalam situasi tidak berdaya. Kesepian adalah awal dari kesulitan dan penderitaan, baik jasmani maupun rohani. Jika Anda sendirian, Anda tidak mampu berpikir jernih dan menyadari kebutuhan orang lain. Dan jika kamu sedang berbicara dengan orang lain dan kamu tidak bersama Syekhmu, maka kamu seperti orang buta yang melempar batu, tidak mampu mencapai tujuanmu.

Oleh karena itu, engkau harus bertanya: “Wahai Syekhku, aku mohon untuk bersamamu. Kamu bersamaku, tapi aku tidak bersamamu. Aku akan berusaha bersamamu". Jika kedua arus ini bertemu, maka kekuatan akan mengalir. Semakin kamu mampu fokus pada keberadaan-Nya bersamamu, semakin besar pula kekuatan yang menjangkaumu di sisi-Nya. Jika kamu sepenuhnya bersamanya, maka dia ada di dalam kamu, dan kamu adalah Syekhmu.

Inilah artinya bersama Syekhmu. Kekuasaannya akan mengelilingimu selama kamu bersamanya, maka kamu harus mencapai kekuasaan yang tak terbatas, karena Syekh terhubung dengan Nabi (sal), dan Nabi (sal) berada di Hadirat Ilahi.

Berdirilah bersama Syekhmu, dan kamu tidak akan kehilangan kekuatan, pengetahuan, kebijaksanaan, kesabaran, kehidupan, karena semuanya ada bersamanya. Anda tidak pernah sendirian, bahkan di gurun atau di lautan, meskipun Anda adalah satu-satunya manusia di bumi. Kamu akan menjadi manusia terkuat; dan bahkan jika


jika seluruh umat manusia menentang Anda, Anda tidak akan takut, karena Anda terhubung dengan pembangkit listrik yang sebenarnya. Jika seseorang menyentuhmu, dia akan terjatuh.

Fakta bahwa kekuatan ini ada membuat hidup kita mudah dan aman. Tidak perlu takut jika kita fokus pada Syekh kita. Namun jika kita lupa, keputusasaan dan depresi, penderitaan dan ketakutan bisa menghampiri kita. Oleh karena itu, bawalah kemanapun Anda pergi. Jadi dia akan memimpin Anda dan membimbing Anda dalam segala hal. Maka kamu akan mengerti apa artinya bersama Nabi, bersama Allah. Anda akan mengalami Fana. Anda akan menghilang dan Dia akan muncul di dalam Anda.

Inilah orang-orang yang Nabi bersabda, “Jika kamu melihat ke arah mereka, lihatlah ke arah Allah.” Jika kamu bersama Syekhmu, Setan tidak akan pernah memenangkan hatimu. Anda tidak dapat masuk karena Syekh Anda ada di sana bersama Anda. Semoga Allah memudahkan kita untuk bersama salah satu hamba-Nya yang berada di Hadirat Ilahi-Nya.


~Mawlana Syekh Nazim Adil Haqqani Qsuh

Monday, January 29, 2024

Beredar Lukisan Sunan Gunung Jati Mawlana Syaikh Syarif Hidayatullah ra.


Ini foto versi internet dari lukisan asli mbah Sunan Gunung Jati yang ada di Tropen Museum di Amsterdam Belanda. 

Dilukis 2 tahun sebelum Sinuhun wafat (w.1568) oleh Pangeran Losari Angkawijaya, cucu beliau dan seniman ulung sekaligus pemegang data kepustakaan keraton sebelum Pangeran Wangsakerta.   

Ini menurut Prof Dr Sutejo MA direktur Pascasarjana IAIN Cirebon...

Monday, January 22, 2024

Syaikh Yusri : Mimpi berjumpa dengan nabi adalah impian semua orang Muslim

Mimpi berjumpa dengan nabi adalah impian semua orang Muslim, yang teguh keimanananya terhadap ajaran Islam. Bertemu dengan artis idola saja kita bahagia, apabila berjumpa dengan makhluk yang ditahbiskan sebagai makhluk termulia di sisi Allah Swt. Orang yang mimpi berjumpa dengan nabi, kata Syekh Yusri, adalah salah satu bukti, bahwa yang bersangkutan berada dalam pemeliharaan dan penjagaan Allah Swt (fil ‘inâyah warri’âyah).



Dalam sebuah hadits sahih yang populer, Nabi memberi kabar gembira, bahwa “barang siapa yang melihatku dalam mimpi, maka sungguh dia telah melihatkau. Karena setan tidak dapat menyerupaiku.” (HR. Bukhari). Namun, faktanya, tidak semua orang beriman bisa mendapatkan keberuntungan itu. Bahkan, tegas Syekh Yusri lebih jauh, seorang wali pun belum tentu diberikan keistimewaan berjumpa dengan nabi.


Bisa jadi ada seseorang yang terkategorikan sebagai wali, tapi dia belum pernah berjumpa dengan nabi, baik secara sadar maupun dalam mimpi. Ya, ada wali-wali yang tidak hanya berjumpa dengan nabi dalam mimpi, bahkan mereka berjumpa dengan beliau dalam keadaan sadar. Tapi itu bukan berarti semua wali harus mengalami itu. Karena seorang wali tetap menghadirkan nabi dalam jejak nafas kehidupannya. Tanpa bermimpi pun, spirit kenabian sudah hadir dalam hati sanubarinya.


Jika para wali saja belum tentu bisa berjumpa dengan nabi, apalagi orang-orang yang bergelimang dosa seperti kita. Tidak adanya kesempatan untuk melihat nabi boleh jadi karena kekotoran diri kita sendiri. Mati yang baru bangun dari lelapnya tidur akan merasa silau tatkala dia dihadapkan dengan sinaran cahaya. Nabi itu cahaya di atas cahaya. Sulit dilihat oleh orang-orang yang tidak mampu menatap cahaya itu.


Bagaimana kalau suatu saat nanti kita diberikan kesempatan untuk melihat? Syekh Yusri memberi nasihat, agar pengalaman semacam itu tidak diceritakan kepada orang lain, walaupun kepada guru spiritualnya (baca: mursyid) sendiri. Sebab, kata beliau, orang yang suka menceritakan pengalaman tersebut kepada orang lain biasanya akan terhalangi untuk mendapatkan pengalaman itu kembali.


Kenapa bisa begitu? Ketika kita menceritakan pengalaman spiritual kita kepada orang lain—demikian beliau memberikan alasan—di sana hawa nafsu turut mengambil bagian. Nafsu suka kalau orang lain memandang kita istimewa. Ketika kita menceritakan pengalaman spiritual kita, ada perasaan, walau sedikit, agar kita dipandang istimewa oleh yang lain.


Lagipula, kalau dipikir-pikir, untuk apa diceritakan? Apakah kita ingin agar orang lain memandang kita istimewa? Apakah dengan penuturan cerita itu kita berharap agar orang lain memandang diri kita sebagai orang yang saleh? Kalau iya, maka inilah yang bisa menjadi sebab keterhalangan itu.


Karena itu, kata beliau, cukuplah karunia itu menjadi rahasia antara hamba dengan Tuhannya. Tidak perlu diceritakan kepada orang-orang. Karena ketika kita menceritakan, akan ada celah di mana nafsu kita mengharapkan perlakuan istimewa dari orang-orang. Ketika makhluk memandang Anda istimewa, maka Anda, kata beliau, akan disibukkan dengan mereka.


Dan ketika Anda disibukkan dengan mereka, maka ketika itu Anda bisa menjauh dari Tuhan Anda. Inilah konsekuensi panjang kalau kita lebih mempedulikan pandangan makhluk ketimbang pengabdian kepada Sang khaliq.


Tentu, dengan menyampaikan nasihat ini, tidak berarti bahwa setiap orang yang menceritakan pengalaman spiritualnya berjumpa dengan nabi otomatis pasti bermaksud untuk memamerkan diri. Adakalanya seseorang menceritakan dengan alasan-alasan tertentu. Dan dia merasa perlu untuk menyampaikan cerita itu.


Namun, kalau pengalaman itu diceritakan demi mendapatkan sanjungan, pujian dan perlakuan istimewa dari orang-orang, maka itu artinya kita telah mencabut nikmat kita sendiri. Karena, seperti yang beliau katakan, itu bisa menghalangi kita untuk mendapatkan pengalaman itu kembali. Padahal itu adalah pengalaman yang nikmat. Bukankah kita sendiri tidak mau kalau kenikmatan itu hilang setelah ia datang tanpa diundang?

Saturday, January 20, 2024

Dr. Rosye Rosaria Zaena turut Ziarah Religi ke Maqom Mahmud, Emmiral Khan dan Wisata Situ Patenggang

 Pangalengan, 18 Januari 2024


Wisata Religi dengan kegiatan Ziarah ke Maqom para Waliyulloh dan Syuhada merupakan salahsatu Amaliyah warga Nahdliyin juga kebiasaan para salafussaleh yang berpegang teguh pada aqidah ahlussunah wal Jama'ah, termasuk warga Sumedang dan Kota Bandung Cimahi pada Kamis 18 Januari 2024 mengadakan Wisata Religi dengan berziarah ke Maqom Mahmud, Emmiral Khan dan Wisata ke Situ Cileunca, ditengah kegiatan tersebut banyak jamaah yang kaget dengan ikutnya ibu Dr. Rosye Rosaria Zaena., SE., MSi., CA., AK., CPRM., CAVP, bukan hal yang tidak disengaja namun dikarenakan kendala teknis sehingga beliau tidak bisa mengikuti sejak awal.

Syaikh Arif Nujaba Pengasuh Jam'iyyah Pesantren Suryamedar bertugas memandu dan memimpin tawashul atau doa bersama di kedua Maqom tersebut, beliau saat ini juga sedang berkhidmat menjadi tim pemenangan Caleg DPR RI Dr. Rosye Rosaria Zaena yang maju melalui Partai Kebangkitan Bangsa dapil Jabar 1 yaitu Kota Bandung dan Cimahi, beliau menuturkan bahwa sejak awal berkhidmat untuk memenangkan Caleg tersebut sudah banyak Maqom para Waliyulloh yang di ziarahinya, diantaranya Maqom Mahmud, Maqom Pendiri Bandung, Maqom Sunan Gunung Jati Cirebon, Maqom KH. Abdurrahman Wahid Ponpes Tebuireng hingga ke Maqom Presiden RI ke 2 BPK H. Mohamad Suharto di Karanganyar, dan lainnya, bahkan nyukcruk ke Maqom para Karuhun Sumedang yang merupakan leluhur ibu Dr. Rosye Rosaria Zaena.



Kegiatan yang diprakarsai oleh Ibu Hj. Titin Wartini SE., merupakan orangtua dari Dr. Rosye Rosaria Zaena tersebut berjalan cukup khidmat dan meriah, beliau menyampaikan "Semoga dengan berkahnya wisata ziarah religi tersebut, segala doa dan hajat jamaah diterima dan dikabulkan oleh Allah SWT., terutama hajatnya bangsa Indonesia yang sedang mengadakan pesta demokrasi berupa Pemilihan Umum", semoga Putri beliau terpilih sebagai Anggota Legislatif DPR RI dari dapil Jabar 1 kota Bandung dan Cimahi.


Friday, January 19, 2024

Muslimat NU Desa Margamukti Sumedang Selatan ziarah Maqom Waliyulloh Mahmud dan Syuhada Emmeril Khan Mumtadz (Eril) bersama Syaikh Arif

 Bandung, 18 Januari 2024


Ziarah Waliyullah merupakan satu amaliyah yang sudah turun temurun diadakan oleh warga Nahdliyin juga umat Islam yang berpegang teguh pada aqidah ahlussunah wal Jama'ah, Indonesia merupakan satu negri yang subur juga dipenuhi dengan makam karomah para waliyullah, diantaranya yang sudah sangat masyhur ialah Maqom Mahmud, terletak di dekat ibu kota Kabupaten Bandung, menurut catatan sejarah di perkampungan Maqom Mahmud tersebut terdapat kuburan para Waliyullah diantaranya yang paling sepuh ialah Seyang Dalem Abdul Manaf Ra., Eyang Zaenal Arif Ra., Eyang Abdullah Gedung Ra., juga di area makam tersebut terdapat banyak sekali makam (kuburan) para ulama dan orang Sholeh baik dari keluarga Mahmud maupun para pecintanya yang memiliki kavling untuk pemakaman keluarga.


Pagi hari disaat matahari telah memancarkan sinarnya dari Kampung Cikondang Desa Margamukti Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang, rombongan Muslimat NU bertolak melaksanakan kegiatan RIHLAH Rajab Berkah, yaitu perjalanan Ziarah juga Refreshing atau berwisata rohani dengan tujuan Maqom Keramat Mahmud, Maqom Syuhada Emmeril Khan Mumtadz dan tempat wisata Situ Cileunca, Pangalengan.


Seperti telah diketahui bahwa sahabat Emmeril Khan Mumtadz (Eril) putra mantan Gubernur Jabar Bapak H. Mohamad Ridwan Kamil meninggal dalam keadaan terbawa hanyut air sungai di luar negri dan beberapa ulama menyebutkan beliau termasuk wafat dalam keadaan syahid, makam tersebut saat ini menjadi salahsatu tempat wisata religi di ujung bandung tersebut, selain bertempat di pegunungan yang sejuk juga didesain oleh arsitek handal yaitu pak mantan gubernur  yang merupakan orangtua dari almarhum sahabat Emmeril. 
Bertugas memimpin tawashul dan doa pada ziarah tersebut ialah Syaikh Mohamad Arif Nujaba dari Bandung yang merupakan Pendiri / Pengasuh Jam'iyyah Pesantren Suryamedar, beliau juga menyampaikan berdasarkan informasi yang didapat bahwa tidak jauh dari makom Syuhada Emmeril tersebut terdapat pula makam keramat leluhur keluarga H. Mohamad Ridwan Kamil atau Karuhun Eril. 
Setelah menyelesaikan ziarah ke dua tempat tersebut, rombongan kembali melanjutkan perjalanan ke Tempat Wisata Situ Cileunca sambil menikmati Botram (makan siang) lesehan yang telah dibekal dari rumah masing-masing.

Koordinator Ziarah Religi tersebut (Ibu Hj. Tintin Wartini SE., yang merupakan orangtua dari Dr. Rosye Rosaria Zaena caleg DPR RI Dapil Jabar 1 dari PKB menyampaikan terima kasih kepada semua jamaah yang telah mengikuti kegiatan tersebut dan kepada pihak-pihak yang ikut serta mensupport sebagian anggaran khususnya Pak Dedi Suwardi (Anggota DPRD Kab. Cumedang dari fraksi PKB) sehingga biaya para jamaah semakin ringan, serta mohon maaf jika wisata religi tersebut masih ada kekurangannya, semoga dilain waktu bisa mengadakannya lagi dengan peserta yang lebih banyak. 

Wednesday, January 17, 2024

Perbedaan E-Commerce dan Marketplace


Nah, banyak yang masih salah mengartikan bahwa e-commerce sama dengan marketplace, padahal keduanya jelas berbeda.

Arti ecommerce merupakan website yang digunakan untuk menjual produk lewat online, penjual dan pembeli bertemu pada satu website.

Sedangkan marketplace adalah penyedia website online yang menjadi perantara antara penjual dan pembeli. Jadi marketplace hanya menjadi sebatas jembatan yang menemukan antara penjual dan pembeli.

Contoh mudah markepalce di Indonesia seperti Facebook marketplace.

Thursday, January 11, 2024

AMALAN KEBAHAGIAAN MENJELANG BULAN KEMULIAAN “KEUTAMAAN BULAN RAJAB”

 

Hari Sabtu tanggal 13 Februari 2021 kita sudah memasuki 1 rajab*


Awal malam bulan Rajab adalah Sholat satu malam pengabulan Do’a. Berkata Imam Syafi’i, rohimahulloh:

الدعاء اب ليال ليلة الجمعة ليلة الأضحى ليلة الفطر اول ليلة ليلة الشعبان.

Artinya:

————-

“Sungguh Do’a akan dikabulkan pada 5 (lima) malam, yaitu:

  1. Malam Jum’at,
  2. Malam Lebaran ‘Idul Adha,
  3. Malam Lebaran ‘Idul Fitri,
  4. Malam Pertama Bulan Rajab,
  5. Malam Nishfu Sya’ban (malam kelima belas bulan Sya’ban)”.

{Keterangan dari kitab “As-Sunanul Kubra”, karya Imam Al-Baihaqi: 3 / 319, cetakan “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon}.

Selain itu, ada 3 (tiga) Hadits Rosululloh SAW di dalam Kitab “Al-Hawi lil Fatawi”, karya Imam Jalaluddin as-Suyuthi: 1 / 352, cetakan “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon tentang keutamaan Puasa di bulan Rajab, yaitu:

  1. HR Anas, Rosululloh SAW. bersabda:

ان فى الجنة نهرا يقال له رجب. ماؤه أبيض من اللبن وأحلى من العسل. من صام يوما من رجب سقاه الله من ذلك النهر.

Artinya:

————-

“Sungguh di dalam surga terdapat sebuah sungai yang disebut Rajab. Airnya lebih putih daripada susu dan lebih manis daripada madu. Barangsiapa Puasa sehari di bulan Rajab, maka Alloh akan memberi minum dari air sungai itu.”

 

  1. HR Anas, Rosululloh SAW. bersabda:

 

من صام من شهر حرام الخميس والجمعة والسبت كتب له عبادة سبعمائة سنة.

Artinya:

————-

“Barangsiapa Puasa di bulan Harom, yaitu hari Kamis, Jum’at dan Sabtu, maka akan ditulis baginya ibadah 700 (tujuh ratus) Tahun.”

  1. HR Ibnu Abbas, Rosululloh SAW bersabda:

من صام من رجب يوما كان كصيام شهر ومن صام منه سبعة أيام غلقت عنه أبواب الجحيم السبعة ومن صام منه ثمانية أيام فتحت له أبواب الجنة الثمانية ومن صام منه عشرة أيام بدلت سيئاته حسنات.

Artinya:

————-

“Barangsiapa Puasa sehari di bulan Rajab, bagaikan Puasa sebulan. Barangsiapa Puasa 7 (tujuh) hari di Bulan Rajab, maka 7 (tujuh) Pintu Neraka jahim dikunci gembok. Dan, barangsiapa Puasa 8 (delapan) hari di Bulan Rajab, maka 8 (delapan) Pintu Surga dibuka. Juga, barangsiapa Puasa 10 (sepuluh) hari di bulan Rajab, maka amal-amal buruknya diganti dengan amal-amal baik.”

Selain itu, Rosululloh SAW bersabda:

من صام ثلاثة أيام من شهر حرام، الخميس والجمعة والسبت كتب له عبادة سنتين.

Artinya:

————-

“Barangsiapa Puasa 3 (tiga) hari di bulan Harom (Dzul-Qo’dah, Dzul-Hijjah, Muharram, dan Rajab), yaitu Puasa hari Kamis, Jum’at, dan Sabtu, maka dituliskan baginya ibadah 2 (dua) Tahun.”

AMALAN DAN DZIKIR DI BULAN RAJAB

Berikut adalah Amalan dan Dzikir-nya :

  1. Do’a ketika masuk bulan Rajab :

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَـعْبَانَ وَبَلِّـغْنَا رَمَضَان

  1. Lafadz niat puasa sunnah Rajab :

“Saya niat puasa esok hari di bulan Rajab sunah karena ALLOH Ta’ala.”

  1. Do’a dibaca Pagi dan Sore di bulan Rajab (70x) :

رب اغْفِرْ لِيْ وَارْحَمْنِيْ وَتُبْ عَلَي

  1. Do’a dibaca antara Dzuhur dan Ashar bulan Rajab (70x) :

اَسْـتَغْفِرُ الله َ الْعَظِيْمَ الَّذِي لآ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ، تَوْبَةَ عَبْدٍ ظَالِمٍ لاَ يَمْلِكُ لِنَفْسِهِ ضَرًّا وَلاَ نَفْعًا وَلاَ مَوْتًا وَلاَ حَيَاةً وَلاَ نُشُوْرًا

  1. Dibaca pada 10 hari yang pertama di bulan Rajab (100x) :

سُـبْحَان الله الْحَيِّ الْقَيُّوْمِ

Dibaca pada 10 hari yang kedua du bulan Rajab (100x) :

سُـبْحَانَ الله ِ اْلأَحَدِ الصَّمَدِ

Dibaca pada 10 hari yang ketiga di bulan Rajab (100x) :

ان الله ال

  1. Membaca “Sayyidul Istighfar” (3x Pagi dan Sore) :

اَللَّهُم لآ لَهَ لاَّ لَقْتَنِيْ ا ا لَى اسْـتَطَعْتُ، ا ال

{Hadits Hasan Riwayat Anas di dalam kitab “Faidhul Qodir Syarah Al-Jami’u ash-Shoghir”, karya Imam Abdurra’uf Al-Munawi: 6 / 162, “Darul Fikr”, Beirut, Lebanon}.

ZIARAH SHAYKH MUHAMMAD ADIL AL-RABBANI KE MAJLIS A'LA TURUQ AS-SUFIYAH, MESIR DAN SEJARAH PENUBUHAN MAJLIS A'LA TURUQ SUFIYYAH, MESIR

Kaherah, Mesir 9 Januari 2024

Shaykh Muhammad Adil telah melakukan ziarah ke Negara Mesir dan mengadakan pertemuan bersama Masyikhah Thuruq Sufiyyah Kerajaan Mesir yang diketuai oleh Samahah Dr Abdel Hadi El-Qasby yang merupakan ketua Thuruq Sufiyah  dan juga Syeikh Tarekat Khalwatiyah Qasbiyah.


Dalam majlis itu juga , Shaykh Muhammad Adil mendapat pengiktirafan daripada Masyikhah Thuruq Sufiyyah Kerajaan Mesir sebagai Mursyid Tarekat Naqshabandiyyah Aliyyah Haqqaniyyah. Dua orang yang menjadi wakil kepada Shaykh Muhammad Adil di Mesir ialah Shaykh Abdul Jalil & Shaykh Abdul Hayy.

Masyikhah Thuruq Sufiyyah ialah badan rasmi Kerajaan Mesir yang bertugas untuk menerima pendaftaran Tarekat-Tarekat Sufi yang muktabar dan menghalang penyebaran ajaran sesat yang menggunakan nama Tarekat. Ia diduduki oleh ulama-ulama Universiti al-Azhar al-Syarif. 

Majlis turut dihadiri Dr Majdi Asyur, Ahli Majlis Fatwa Mesir, Dr Usamah Al-Azhary, ulama' Al-Azhar dan juga penasihat Presiden Mesir.

Jabatan Mufti Kerajaan Negeri Sembilan mempunyai hubungan yang istimewa bersama Majlis A'la Turuq As-Sufiyyah sejak zaman Dato' Sheikh Mohd Murtadza, Mufti Ke 4 Negeri Sembilan. Kerjasama yang baik sejak dahulu telah berjaya memperakukan satu enakmen yang dinamakan Enakmen Tarekat Tasawuf yang dikuatkuasakan pada tahun 2005. Semoga Enakmen ini menjadi undang-undang yang dapat membezakan yang mana pengamal tarekat yang sejati atau ajaran sesat yang bertopengkan Tarekat.

Sejarah Penubuhan Majlis A'la Turuq Sufiyyah Mesir

Di Mesir, kewujudan organisasi turuq sufiyyah bermula pada zaman pemerintahan al-Sultan Salahuddin al-Ayyubi. Ini tebukti apabila beliau telah membina al-Khanaqah ( خانقاه ) yang juga dikenali ketika itu sebagai Sa‘id  al-Su‘ada. Al-Khanaqah juga dikenali sebagai zawiyah, iaitu tempat untuk mengamalkan segala bentuk syiar agama seperti solat, puasa, tahajjud, zikr, fikr, berwirid, mendirikan halaqah zikr dan lain-lain .

Pada kurun ke sembilan belas, tariqat-tariqat tasauwuf di Mesir dipimpin oleh seorang syeikh utama. Beliau merupakan juru bicara bagi pihak semua tariqat yang ada. Pada masa yang sama, setiap tariqat mempunyai seorang syeikh, manakala setiap syeikh mempunyai khalifah di kawasan perkampungan dan naibnya di pusat-pusat dan tempat pengajian .

Undang-undang pertama telah dikuatkuasakan pada 2 Jun 1903 bagi menyusun tariqat tasauwuf. Penambahbaikan terhadap undang-undang ini telah dilakukan dengan pewartaan Undang-Undang No.118 pada tahun 1976. Antara lain, undang-undang ini telah mewujudkan Majlis Sufi dan menentukan keanggotaannya yang terdiri daripada;

i. Syeikh al-Masyayaikh

ii. Sepuluh orang yang dilantik dalam kalangan syeikh-syeikh tariqat

iii. Wakil Universiti al-Azhar yang dinamakan oleh Syeikh al-Azhar

iv. Seorang wakil Kementerian Wakaf yang dinamakan oleh Menteri

v. Seorang wakil Kementerian Dalam Negeri yang dinamakan oleh Menteri

vi. Seorang wakil Kementerian Kebudayaan

vii. Wakil-wakil daripada agensi lain yang ditentukan oleh Menteri di Kementerian berkenaan.


Usaha bagi memantapkan institusi tariqat tasauwuf di Mesir diperkasakan lagi apabila Presiden Republik Mesir meluluskan Undang-Undang No.54 pada tahun 1978. Undang-undang ini dilihat sebagai usaha memurnikan ketulinan manhaj tasauwuf dan penglibatan institusi ini dalam kegiatan dakwah, pendidikan, pengurusan kewangan dan pentadbiran, pembentukan peribadi dan lain-lain .

Sunday, January 7, 2024

IBUNDA IMAM SYAFI'I

IBUNDA IMAM SYAFI'I

SEORANG IBU YANG TIDAK BANGGA ATAS KEKAYAAN ANAKNYA


"Nak pergilah menuntut ilmu untuk jihad di jalan Allah Ta'ala,

Kelak kita bertemu di akhirat saja".  Perintah Ibunda Imam Syafi'i kepada Imam Syafi'i  sebelum rihlah (perjalanan menuntut ilmu). Kemudian, Imam Syafi'i berangkat dari Makkah ke Madinah belajar  dengan Imam Malik,

Kemudian ke Iraq.

Di Iraq, Imam Syafi'i BUKAN HANYA 1 atau 2 tahun,  karena beliau tidak berani pulang ke rumah,  karena ketika beliau ingin pulang beliau teringat  pesan ibunda beliau tersebut ("Kelak kita bertemu di akhirat saja...")  sehingga sebelum ada Izin dari Ibunya beliau tidak berani pulang ke rumah. Di Iraq beliau menjadi orang besar, Ulama' dan Alim.


Suatu ketika ada halaqoh besar di Masjidil Harom,

Ada seorang Ulama besar dari Iraq dalam perkataannya sering menyebut  "Muhammad Bin Idris Asy-syafi'i berkata begini begini ...".


Kemudian Ibunya Imam Syafi'i bertanya

"Ya Sayikh, Siapakah Muhammad bin Idris Asy-syafi'i itu?".


Kemudian Syaikh tersebut menjawab dengan bangganya,

"Dia adalah guruku, seorang yang 'Alim, Cerdas, Sholeh yang berada di Iraq.  Asalnya dari Mekkah sini... ".


Kemudian Ibu Imam Syafi'i berkata

"Ketahuilah Syaikh, Muhammad Bin Idris Asy-syafii itu adalah Anak-ku....".


Syaikh itu-pun kaget dan tercengang "Subhaanallaah, wahai ibu,

Benarkah hal itu?".


"Ya, benar. Dia adalah ANAK-KU..." Jawab ibu Imam Syafi'i.


Rombongan dari Iraq itupun seketika menunduk,

sebagai tanda hormat kepada Ibu Imam Syafi'i.


Kemudian Syaikh tersebut berkata "Wahai ibu,

Sepulang dari haji ini kita akan kembali ke Iraq.  Apa pesanmu kepada Imam Syafi'i?".


Kemudian Ibunda Imam Syafi'i berkata "Pesanku kepada Syafi'i

"Sekarang, Jikalau dia sekarang ingin pulang,  aku mengizininya untuk pulang....".


Kemudian, Sepulang dari haji,

Syaikh beserta rombongan Iraq itupun menyampaikan pesan  tersebut kepada Imam Syafi'i bahwasanya "Ibundanya,  mengizinkan beliau untuk pulang ke rumah....",


Mendengar hal tersebut, mata beliaupun terharu dan merasa bahagia.

Ini artinya Imam Syafi'i masih berkesempatan bertemu  dengan sang Ibunda di dunia ini,  walaupun sebelumnya ibundanya berkata "kita bertemu di akhirat saja....".


Imam Syafi'i tidak mengulur-ngulur waktu,

beliaupun berkemas kemas ingin sesegera mungkin  bertemu sang Ibunda di makkah.


Sebelumnya Imam Syafi'i berpamitan kepada warga Iraq setempat.

Karena ke'Aliman dan kemasyhuran beliau di Iraq.  Masyarakat yang mencintai dan mengagumi beliau,  merasa bersimpati kepada Imam Syafi'i dengan memberi apa yang mereka punya  dari kekayaan mereka, ada yang memberi Unta, Dinar, dll sekedar untuk bekal. Walhasil,  Imam Syafi'i pun pulang dengan membawa puluhan unta dan  di kawal oleh beberapa santri beliau.


Sesampai di perbatasan kota Mekkah,

Imam Syafi'i mengutus seorang santrinya agar mengabarkan  kepada Ibundanya bahwa saat ini beliau sudah di perbatasan kota mekkah.  (Hal seperti ini termasuk sunnah, yakni mengabarkan ke rumah ketika  seseorang mau pulang supaya pihak rumah mempersiapkan sesuatu,  bukan membuat malah kejutan).


Kemudian,

Santri Imam Syafi'i-pun mengetuk pintu rumah.


"Siapa itu?" Tanya Ibunda Imam Syafi'i.


"Saya adalah santri Imam syafi'i yang di utus beliau agar mengabarkan kepada anda,

bahwa Imam Syafi'i sekarang sudah berada di perbatasan kota Mekkah"  Jawab santri Imam Syafi'i.


Lalu Ibunda Imam Syafi'i berkata "Syafi'i Membawa apa? ..."


Dengan Bangga Santri Imam Syafi'i menjawab

"Imam Syafi'i pulang dengan membawa puluhan unta dan harta lainya...".


Mendengar penuturan santri Imam Syafi'i yang polos itu,

Ibunda Imam Syafi'i menutup pintunya sambil berkata  "Aku menyuruh Syafi'i ke Iraq bukan untuk mencari dunia....!!!.  Beritahu kepada Syafi'i bahwa dia tidak boleh pulang ke rumah....!! ".


Menuruti perintah ibunda Imam Syafi'i,


santri Imam Syafi'ipun gemetar dan berkata kepada Imam Syafi'i  "Wahai Imam, Ibunda anda marah?  dan menyuruh anda untuk tidak boleh pulang ke rumah."


Lalu Imam Syafi'i berkata "Mengapa bisa demikian?".


Santrinya pun menjawab "Wahai Imam, Sesungguhnya ibunda anda bertanya?

Syafi'i membawa apa?  kemudian aku berkata bahwa  "Imam Syafi'i Syafi'i membawa puluhan unta dan kekayaan lainnya....".


"Sungguh kesalahan besar dirimu,

jika engkau menganggap Ibundaku akan bahagia dengan harta yang ku bawa ini.  Baiklah, sekarang kumpulkan orang Mekkah dan bagikan semua unta dan  kekayaan lainya pada penduduk mekkah,  dan sisakan kitab-ku, setelah itu khabarkan lagi kepada Ibuku."  Ujar Imam Syafi'i kepada santrinya.


Santri Imam Syafi'i itupun menurut apa yang diperintahkan oleh gurunya,

lantas ia kembali ke rumah Imam Syafi'i untuk menemui ibunda beliau.


Sesampai di depan rumah ia mengetuk pintu,

dan terdengarlah dari dalam rumah "Siapa?".


"Saya adalah Murid Imam Syafi'i yang kemarin dan ingin mengabarkan kepada anda,

bahwa Imam Syafi'i telah membagikan semua untanya dan harta yang lainnya,  yang beliau bawa hanya KITAB dan ILMU....".  Jawab santri Imam Syafi'i.


"Alhamdulillah,

Baiklah sekarang khabarkan kepada Syafi'i  bahwa dia boleh pulang ke rumah dan dia aku tunggu ...".


Mendengar khabar itu Imam Syafi'i bahagia dan terharu dengan khabar tersebut,

seraya mencium ibundanya yang telah lama tidak bertemu.


Semoga bermanfaat

Silahkan share


"RENUNGAN"

"BIOGRAFI IMAN SYAFI'I"

Saturday, January 6, 2024

KHASIAT BUAH PETE

Buah Pete rebus akan membersihkan sistem pencernaan, membersihkan darah, pembuluh darah dari berbagai TPD (toxin, poison, dirt = kotoran), granula, kolesterol, dll.

Bau pesing yg dihasilkan sehari setelah makan Pete, keluar dalam bentuk puff dan keringat itu merupakan pertanda TPD cs yang dihancurkan oleh zat Pete.


Setelah 4 hari ber-turut² menjalankan terapi Pete, pada pagi hari ke-5, biasanya puff, urine juga keringat sudah tidak berbau lagi.*

Karena TPD cs itu telah diluruh (dihancurkan) oleh Pete.*

*Dua ruas buah Pete (Kulit dan buahnya) di potong³ kemudian direbus sampai mateng, air rebusannya diminum 2×1 gls/hari bermanfaat untuk mengembalikan fungsi saraf, menurunkan tekanan darah, mengobati asam urat, rheumatik, trauma otot, dst.*


*Asam urat hanya butuh sekitar 4 - 7 hari minum rebusan air Pete 2×1 gls/hari pagi dan sore bisa terbebas dari asam urat.*


*Yang terkena trauma otot/lumpuh pasca stroke juga bisa bebas dari halangan dalam waktu yang sama.*


*Ada bonus bagi pria yang minum rebusan air Pete yaitu mendapatkan "SLOW VIAGRA" mendapatkan "STAMINA dan POWER" hampir 3× lipat setelah rutin minum air Pete.*

.

*Yang berumur sekitar 60 tahun hanya butuh waktu 1 hari untuk kembali bisa bangun berdua, dari posisi tidak berpotensi menjadi berpotensi kembali.*


*Dengan menjalankan full terapi Pete, makan buahnya dan minum air Pete, bisa menjaga kesehatan, menyembuhkan dari bermacam penyakit, membawa kebahagiaan rumah tangga, memberikan kesejahteraan.*


*Terapi ini bukan hanya menjaga kadar gula darah, tetapi ada fungsi cell-regenerative yang mengembalikan fungsi berbagai organ tubuh, yang bisa membawa kesembuhan dari penyakit diabetes, jantung, ginjal, dst.*


*Jadi, jangan buang² waktu, segeralah jalankan terapi Pete, demi kehidupan, kesehatan, kebahagiaan dan kesejahteraan kita bersama.*


*SEMOGA BERMANFA'AT, terutama buat usia diatas 60 tahun, karena Pete adalah SLOW VIAGRA*


*Makan buah Pete yang bagus adalah mentahnya sama kulitnya, buang dulu serat pinggirannya... rasanya emang sedikit agak pahit tapi demi kesehatan itu sangat bermanfaat, jadilah hidup sehat tanpa obat.*


*YANG SUKA PETE BACA SAMPE SELESAI EFEK MAKAN PETE*


*Sekitar awal Nop 2013 saya dapat info bahwa ada orang MAKAN PETE tiap hari 2 × 8 biji, Kuat Berlutut ber-jam² tanpa rasa  Sakit ... !!!*


*Terus saya mendapat Broadcast berikut ini... Sejak thn 2006 Tulang Pinggang saya terasa sakit, duduk lama akan terasa sakit, berdiri lama sakit, terlebih menggendong anak dan saat tidur tengkurap*

*Sekitar Dua Bulan lalu saya MAKAN PETE secara rutin, 10 buah tiap hari..!!!*


*Setelah beberapa hari rasa Sakit berkurang dan saat ini hampir² tak ada lagi rasa Sakit di Pinggang ... !!!*

*Ibu mertua juga makan, tadinya Jari² susah dan agak Sakit bila digerakkan. Saat ini, jauh lebih baik... !!!*


*Tadi pagi Bapak Frederik S. Waworuntu menulis kalimat di bawah ini kepada saya :*

*MANFAAT PETE sudah diteliti oleh Peneliti Belanda sejak zaman Penjajahan dulu ... !!!*


*Mereka tertarik karena di pedesaan Indonesia rata² orang tua sering mengkonsumsi Pete ini dan mereka jarang mempunyai masalah Tersebut ... !!!*


*Rata² masalah pada orang tua adalah : Proses penuaan jaringan ikat yang dibangun oleh Kolagen yang terdapat pada Kulit, Otot, Tulang, Rambut dan Kuku...!!!* 


*PETE mengandung Gelatin yang dapat dicerna oleh tubuh untuk "M'sintesa Kolagen...!* 


*PETE juga mengandung Albumin adalah Protein Plasma tubuh kita yang mencapai 60% ... !!!*


*PETE mengandung serat untuk membantu Pencernaan bekerjasama dengan Gelatin dan Mineral Kalium, Kalsium, Posfor dan Besi yang dikandungnya... !!!*      


*MAHA BESAR ALLAH yang sudah menciptakan Buah  " PETE "... !!!* 


*Seharusnya saya Operasi dan menghabiskan banyak uang...!!!*

*Dokter bilang penyakit saya adalah HNP atau Saraf Kejepit ... !!* 


*Saudara²ku ini artikel bagus untuk Tulang Tua kita...!!! Seperti diketahui Pohon Pete dikenal varietas Pete dan Petai. Kita bisa makan buah itu dengan cara dimakan langsung, di Jus minuman siap saji Sorbets, Kue, dll... Hal ini menghasilkan banyak kebaikan, tapi yang paling menarik adalah efek yang dihasilkan pada Kista dan Tumor...*


*Buah ini adalah Obat yang terbukti melawan Semua jenis Kanker ...*


*Pete dianggap juga sebagai :*

*Spektrum anti Mikroba terhadap Infeksi Bakteri dan Jamur, Efektif terhadap parasit Internal dan cacing, Dapat mengatur tekanan Darah yang terlalu Tinggi dan Berguna sebagai Anti Depresan, memerangi Stres dan Gugup...*


*Sumber informasi menarik ini berasal dari  salah satu Produsen Obat terbesar dî Dunia yang mengatakan bahwa setelah lebih dari 20 tes Laboratorium yang dilakukan sejak tahun 1970 terungkap bahwa :*

*Pete bisa menghancurkan Sel² Ganas di 12 Kanker, termasuk :*

*Kolon, Payudara, Prostat, Paru² dan Pankreas, Senyawa buah ini menunjukkan "10.000× lebih baik dari Produk Adriamycin," obat Kemoterapi biasanya digunakan di Dunia, memperlambat pertumbuhan sel kanker. Dan bahkan yang lebih mencengangkan :*

*Jenis Terapi dengan Ekstrak Pete hanya menghancurkan Sel² Kanker Ganas dan tidak mempengaruhi sel² sehat...*


*Sebarkan berita baik demi kesehatan kita semua.. dan selamat mencoba.*

*PETE ... iyaaa ... PETE ...*

*Khususnya bagi orang² tua yang sudah berusia diatas 50 thn... Yang kadang² menjumpai problem pada :*

*TULANG, LUTUT SAKIT dan PERSENDIAN²*

*waktu berdiri atau berjalan kaki... !!!*


*Silahkan  mencoba Obat Herbal.*


*"MAKAN PETE"*


*Institute of Health Sciences* 

*819 Sweden Research Bioscience*

_*REPOSTED BY : THE ROYAL INDONESIA TV ONLINE GROUP*_ 🇮🇩

Ibu Tien Sumedang Sampaikan MAKLUMAT Abah Aos untuk CAPRES AMIN

Sumedang - Jawa Barat). Nampak lain dari biasanya saat Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dan istri, Rustini Murtadho hadir dalam lawatan kampanye di Sumedang. Acara yang diberi tajuk 'Pray For Sumedang dan Konsolidasi Pemenangan AMIN' di Islamic Center Sumedang jalan Kutamaya No.25, Kotakulon, Kec. Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ada sosok wanita yang menjadi pusat perhatian pengunjung yang di taksir sekitar 3.000 orang ini mendengarkan dengan seksama saat dirinya berdiri di podium. Rabu 3/1/2024.

 

 Ibu Hj. Tintin Hartini nama lengkap beliau yang akrab di sapa bunda Tien secara khusus mendapat kehormatan untuk menyampaikan orasi dan membacakan Maklumat dari Syeh Muhammad Abdul Gaos Saefuloh Maslul / Abah Aos. Berikut kutipan MAKLUMAT Abah Aos yang di bacakan bunda Tien.


_'Dengan menyampaikan MAKLUMAT pangersa abah khusus untuk orang-oeang yang sudah di talqin saja, para pencinta kesucian jiwa bangsa Indonesia di seluruh dunia bahwa kita bukan tim pengusung AMIN, bukan tim pendukung AMIN, bukan tim relawan AMIN, bukan timses AMIN dan bukan tim pemenangan AMIN, tetapi tim *Khusus* yang wajib memilih pilihan Allah dan Rosul-NYA berdasarkan Al-Qur'an surat Al-A'rof ayat 78, Yusuf ayat 54, An-Naml ayat 39, Al-Qhosos ayat 26, Asy-Syu'aro ayat 107, ayat 125, ayat 143, ayat 162, ayat 188 dan ayat 193, Ad-Dukhon ayat 18 dan ayat 51, At-Takwir ayat 21 dan At-Tin ayat 3. Jadi kalau kita tidak memenangkan AMIN, berarti kita akan berhenti membaca Al-Qur'an karena takut ketemu kata AMIN'._


_Demikian MAKLUMAT di sampaikan, untuk di amalkan bersama._


Sosok Hj. Tintin Hartini atau bunda Tien cukup dikenal di kalangan santri Abah Aos khususnya di wilayah Sumedang, Jawa Barat. Wanita gagah ini dahulu aktif bersama Kolonel Polisi Daud kampanye bahaya narkoba bersama Abah Anom. Program inabah (penyembuhan narkoba)  yang di usung Abah Anom Suryalaya dan  bekerja sama dengan Polisi Daerah Jawa Barat / Polda Jabar tahun 1990an.


Kerap melakukan safari bersama kolonel Daud dalam rangka kampanye tentang bahaya narkoba di instansi pemerintah se-Jawa Barat menjadi rutinitasnya. 


Menurut keterangan salahsatu putrinya, Dr. Rosye Rosaria Zaena, SE., M.Si., Ak., CA , CPRM., CAVP yang saat ini menjadi Caleg DPR-RI dari Partai Kebagkitan Bangsa (PKB) daerah pemilihan Jawa Barat 1 kota Bandung dan Kota Cimahi, ibunya (bunda Tien : red) mendapati keberkahan tersendiri menjadi santri Abah Anom.


"Pernah mamah cerita sama saya dan juga ada beberapa jamaah lain yang membenarkan kalau mamah tuh pernah bertemu dan di talqin langsung oleh Abah Anom dan keberkahan lain, setelah di talqin, kepala mamah di usap dan di pegang kuat sama Abah Anom sambil di do'ain", kupas Rosye dengan logat sunda.


Tim redaksi yang berkesempatan mewawancari bunda Tien setelah acara mendapati sosok bunda Tien yang nampak gagah penuh semangat. Di hadapan ribuan orang duduk di kursi VIP berdampingan dengan istri cawapres (Cak Imin : red) dan para petinggi lainnya seperti ketua DPW PKB Jawa Barat, Syaiful Huda, anggota DPR-RI, KH. Maman Imanul Haq dan H. Cucun Ahmad Syamsurijal dari PKB jug nampak hadir duduk di kursi VIP menjadi momentum bersejarah sepanjang hidupnya.


"Alhamdulillah, saya bersyukur sekali mendapat kehormatan seperti ini. Menyampaikan orasi di hadapan Cak Imin dan Ibu Cawapres, di hadapan anggota Dewan dari PKB dan di saksikan oleh ribuan orang yang mempunyai tekad bersama untuk memenangkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai presiden dan wakil presiden pemilu nanti", ucapnya penuh semangat.


"MAKLUMAT Abah Aos juga saya bacakan dan ini merupakan keberkahan tersendiri buat saya karena bagi saya ini adalah amanah yang harus saya sampaikan kepada masyarakat dan juga harus saya jalankan secara pribadi", sambungnya.


"Saya juga merasa bangga karena anak saya (Dr. Rosye Rosaria Zaena, SE., M.Si., Ak., CA., CPRM., CAVP : red) sekarang menjadi calon legislatif DPR-RI dapil 1 Jawa Barat kota Bandung dan kota Cimahi. Pastinya sebagai ibu, saya ikut berjuang dan mendo'akan agar berhasil. Sooookk.., di dukung yaa akang sadayana," ajak bunda Tien sambil tersenyum menutup wawancara.

(Hans/Heri).

Wednesday, January 3, 2024

FADILAH MEMBACA "SHOLALLOHU ALA MUHAMMAD"/صلى الله على محمد

 FADILAH MEMBACA "SHOLALLOHU ALA MUHAMMAD"/صلى الله على محمد 



Imam Asya'rony dawuhaken bahwa Rosululloh ﷺ telah bersabda:

‎من قال هذه الصلاة فقد فتح على نفسه سبعين بابا من الرحمة وألقى الله محبته في قلوب الناس فلا يبغضه إلا من في قلبه نفاق

"Barang siapa mengucapkan sholawat ini (sholallohu 'ala Muhammad) maka sugguh telah membuka tujuhpuluh rahmat untuk dirinya dan Alloh menjadikanya dicinta dalam hati manusia hingga tidak ada yg membencinya kecuali hanya orang yg dihatinya terdapat kemunafikan"


Syaih Ali alkhowas dawuh: "hadis ini dan hadis sebelumnya kami riwayatkan dari sebagian al-'Arifin dari Nabi khodlir AS. dari Rosululloh ﷺ. Kedua hadis tsb bagi kami tergolong sahih dg derajat kesahihan tertinggi walupun tidak ditetapkan oleh para ulama ahli hadis sesuai dg istilah mereka".Yang dimaksud hadis sbelumnya adalah sabda Nabi ﷺ :

‎ أقرب ما يكون أحدكم مني إذا ذكرني وصلى علي

"Keadaan terdekat seseorang kepadaku adalah saat ia mengingatku dan bersholawat kepadaku"


Riwayat diatas sesuai dg dawuh

Imam Assamarqondi: aku mendengar Nabi Khodlir AS. dan Nabi Ilyas AS. berkata: Kami mendengar Rasulullah ﷺ bersabda:

‎ما من مؤمن يقول صلى الله على محمد إلا أحبه الناس وإن كانوا أبغضوه والله لا يحبونه حتى يحبه الله عز وجل

"Tiada seorang mukmin yg membaca sollallohu 'ala Muhammmad kecuali akan dicintai para manusia walaupun sebelumnya mereka membencinya. Demi Alloh, mereka tidak mencintainya kecuali karena Alloh mencintainya".


Kami (Nabi Khodlir dan Nabi Ilyas) juga mendengar Rosululloh ﷺ. Bersabda diatas mimbar:

‎من قال صلى الله على محمد فقد فتح على نفسه سبعين بابا من الرحمة

"Barang siapa mengucapkan shollallohu 'ala Muhammad maka sungguh telah membuka untuk dirinya tujuhpuluh pintu rahmat"


NB: Disarikan dari kitab Afdlolussholawat vol: 37 


📷: KH. Maimoen Zubair & Habib Ja'far Alkaf